Home » » | Madrid Kembali Buru Silva |

| Madrid Kembali Buru Silva |

Posted by Kumpulan Artikel on Thursday, June 7, 2012

Madrid Kembali Buru Silva Dua musim lalu di bursa transfer musim panas 2010, pelatih baru Real Madrid Jose Mourinho meminta manajemen klub mengangkat pedal gas dalam proses negosiasi dengan Valencia seputar kemungkinan proses transfer David Silva. Los Blancos pun mundur. Sikap yang membuat Silva mengalihkan perhatiannya pada Manchester City (Baca: Alasan Silva Tolak Madrid dan Barca). Dua tahun berselang, pikiran Mourinho diklaim telah berubah dan menempatkan Silva di posisi teratas dalam daftar buruannya di bursa transfer musim panas 2012.

Seperti diketahui, seusai mengantarkan Madrid meraih gelar La Liga di musim ini, Mourinho memberi konfirmasi jika sebagai persiapan menjelang kompetisi musim depan, dirinya berniat mencari tambahan dua pemain baru guna melengkapi dan menambah ketajaman skuadnya (Baca: Mourinho Butuh Dua Muka Baru). Nah, untuk posisi bek kanan, Mourinho sudah mempunyai target yang harus dibidik, yaitu defender serbabisa Chelsea asal Serbia Branislav Ivanovic (Baca: Mourinho Inginkan Ivanovic).

Lalu? Untuk posisi gelandang tengah, Mourinho menempatkan Silva yang peranannya sangat krusial dalam mengantarkan gelar premiership kali pertama untuk The Citizens dalam 44 tahun terakhir. Silva diyakini bakal menjadi pengisi posisi yang bakal ditinggalkan bintang Brasil, Ricardo Kaka, yang belakangan gencar terdengar bakal bereuni dengan mantan pelatihnya di AC Milan, Carlo Ancelotti, yang kini menangani klub kaya Ligue 1, Paris St Germain (PSG).

Menurut AS, sejauh ini Mourinho tampaknya cukup puas dengan kinerja lini depannya yang diisi trisula maut: Cristiano Ronaldo, Karim Benzema, dan Gonzalo Higuain. Ketiganya mendulang 89 gol dari total gol yang dilesakkan Madrid di musim ini, 121 gol. Atau, dengan kata lain, ketiganya menyumbang 73,5 persen dari produktivitas tim.

Faktor penyebab berubah pikirannya Mourinho adalah kemajuan pesat yang ditoreh Silva di kancah Liga Premier. Selain skill ciamik yang dimilikinya., Silva pun mempunyai visi permainan yang luas dan berkarakter. Di musim pertamanya, Silva hanya menoreh tujuh assist dan empat gol. Di musim 2011-2012, Silva tampil menjadi top assist dengan pencapaian 15 kali plus enam gol. Silva pun kini diyakini menjadi andalan Vicente del Bosque saat Timnas Spanyol bertanding di putaran final Euro 2012.

Isunya, Madrid telah mengontak kubu Silva terkait keinginan Mourinho tersebut. Setelah berlibur di Gran Canaria, rencananya pada Senin (21/5) ini Silva akan berada di Kota Madrid guna bergabung dengan skuad Del Bosque. Kedatangan Silva ke Santiago Bernabeu tentu saja bakal membawa tekanan lebih pada gelandang serang Madrid asal Jerman, Mesut Ozil, top assist La Liga musim 2011-2012.

sumber;kumpulbola

Thanks for reading & sharing Kumpulan Artikel

Previous
« Prev Post

0 komentar:

Post a Comment

Jika Anda Membaca Artikel Saya Tolong Komentar nya Ya ..
Terima Kasih ..